Apa di antara kalian ada yang sudah lulus jenjang sekolah menengah atas atau SMA namun masih bingung akan melanjutkan ke mana? Bagaimana kalau memilih untuk melanjutkan studi di luar negeri? Ya, di luar negeri. Kamu mungkin masih merasa minder dan ragu jika diminta melanjutkan studi di luar negeri. Padahal belajar di luar negeri bisa menjadi kesempatan dan batu loncatan untuk meraih jenjang karir yang lebih baik. Selain itu, banyak pula pengalaman menarik yang akan kamu dapatkan selama menempuh pendidikan di luar negeri. Seperti berteman dengan orang dari berbagai negara serta mempelajari budaya beberapa negara berbeda. Seru bukan?
Kalau kamu tertarik untuk melanjutkan studi di luar negeri tapi bingung harus pilih negara apa, coba saja Jepang. Membahas pendidikan di Jepang seperti tidak ada habisnya. Kemajuan teknologi, kedisiplinan, hingga kebudayaan yang tidak ada matinya tentu selalu jadi alasan utama banyak yang memilih Jepang sebagai tujuan studi lanjutannya.
Sistem pendidikan di Jepang yang tergolong sangat disiplin dan ketat membuat banyak yang tertarik untuk mencoba jadi salah satu bagian di dalamnya. Keindahan alam di Jepang yang memanjakan mata juga menjadi alasan mengapa banyak siswa internasional yang tertarik untuk melanjutkan studi ke sana. Sembari mempelajari dan mendalami berbagai ilmu pelajaran, kamu juga bisa refreshing dan bersantai di kala senggang.
Di Jepang sendiri terdapat berbagai lembaga pendidikan jenjang perguruan tinggi yang bisa kamu jadikan pilihan. Terlalu banyak? Tak usah khawatir. Kami sudah merangkumnya dalam 5 rekomendasi perguruan tinggi di Jepang yang bisa kamu jadikan pilihan berikut ini.
1. Kwassui Women’s University
Lokasi : 3 Chome-1004-1 Shintomachi, Nagasaki, 850-0954, Jepang
Telepon : +81 95-879-7110
Email : nyushi@kwassui.ac.jp
URL : http://www.kwassui.ac.jp/university/
Seperti namanya, Kwassui merupakan sebuah universitas swasta yang dikhususkan bagi para mahasiswa perempuan. Universitas yang terletak di Nagasaki ini terkenal karena sering menghasilkan lulusan kerjanya yang terbaik dan terkemuka.
Universitas Wanita Kassui Terletak di kota Nagasaki di pulau Kyushu, kota yang nyaman dan indah yang dikelilingi oleh pegunungan dan laut. Lokasi universitas terletak di situs nama “Holland Hill”, dengan kota Nagasaki memiliki hubungan internasional sepanjang waktu.
Nagasaki memang terkenal memiliki stabilitas dan biaya hidup yang cenderung rendah. Sehingga akan membuat para mahasiswi merasa nyaman dalam menjalankan proses belajar.
Tidak hanya di dalam Jepang, universitas ini juga cukup terkenal di kancah internasional. Terbukti dengan jumlah mahasiswi internasionalnya yang mencapai 77 orang. Di mana keseluruhannya berasal dari lima Negara yang berbeda.
2. Kansai University
Credit : Wikipedia
Lokasi : 3 Chome-3-35 Yamatecho, Suita, Osaka 564-8680, Jepang
Telepon : + 81- (0) 6-6831-9180
Website : http://www.kansai-u.ac.jp/
Universitas Kansai atau yang biasa disingkat Kandai(Kansai Daigaku) adalah salah satu dari empat universitas paling prestisius terbaik di bagian barat Jepang. Universitas Kansai terletak di daerah Suita di Osaka. Universitas Kansai memiliki 13 fakultas, dan 16 program pascasarjana. Tim bisbol Kansai bermain di Liga Bisbol Kansai Big6.
3. Kyoto Seika University
Credit : TANJC
Lokasi : 137 Iwakura Kinocho, Sakyo Ward, Kyoto, 606-8588, Jepang
Telepon : +81 75-702-5131
Website : https://www.kyoto-seika.ac.jp/
Universitas Kyoto Seika (Kyōto Seika Daigaku/SEIKA) adalah universitas swasta yang terletak di Iwakura, Kyoto, Jepang. Sekolah ini terkenal karena fakultas manga dan anime nya. Selain itu juga terlibat dalam pengajaran dan pelatihan seniman manga masa depan.
Dekan fakultas manga adalah Keiko Takemiya, serta antropolog dan penerjemah asal Amerika, Rachel Matt Thorn juga seorang profesor di fakultas manga sekolah.
Lulusan universitas ini kebanyakan telah sukses menempa karier di industri manga, anime, dan media. Pada tahun 2006, Universitas Kyoto Seika dan kota Kyoto bekerja sama mendirikan Museum Manga Internasional Kyoto. Terletak di gedung sekolah dasar yang dikonversi di pusat kota Kyoto, ia memiliki koleksi manga terbesar di dunia.
Kepopuleran Kyoto Seika University tidak hanya di wilayah Jepang saja, tapi sudah mencapai beberapa Negara lain. Terbukti dengan adanya 500 siswa internasional yang berasal dari 20 negara berbeda di kampus ini.
Kyoto Seika University didirikan pada April 1968 oleh School Corporation Kyoto Seika Gakuen. Awalnya sekolah ini hanya terdiri dari dua Departemen, Seni dan Bahasa Inggris. Baru pada tahun 1979 bangunan tersebut diresmikan sebagai universitas . Setelahnya, universitas ini terus menambah beberapa jurusan lain, yang berhubungan dengan bidang seni. Yang terbaru adalah kursus manga generasi baru dari jurusan manga yang dibuka pada April 2017 lalu.
4. Universitas Hokkaido
Credit : japliuexue
Lokasi: 5 Chome Kita 8 Jonishi, Kita Ward, Sapporo, Hokkaido 060-0808, Jepang
Telepon : + 81-11-716-2111
Website : https://www.global.hokudai.ac.jp/
Universitas Hokkaido (Hokkaidō Daigaku) adalah universitas negeri prestisius yang terletak di Sapporo, Hokkaido, Jepang. Universitas Hokkaido memiliki 12 fakultas, 19 program pascasarjana, serta 26 institut / pusat penelitian. Universitas Hokkaido memiliki beberapa mata kuliah yang meliputi bidang humaniora, ilmu sosial, dan ilmu alam Selain itu, universitas ini telah menjadi salah satu pusat penelitian, baik di Jepang maupun global.
Alumni daru Universitas Hokkaido seringkali menjadi tenaga ahli atau peneliti. Bahkan tiga orang di antaranya berhasil memenangkan Hadiah Nobel. Selain itu, ada juga yang menjadi pimpinan suatu bisnis besar, aktor dan penulis.
Universitas ini memiliki komitmen untuk terus mengembangkan keinginan belajar para siswanya. Mereka juga disiapkan untuk menemukan dan menghadapi berbagai tantangan baru dalam bidang ilmu pengetahuan. Dengan begitu, diharapkan mereka dapat memberikan perspektif baru masyarakat dunia. Termasuk menemukan cara untuk mengubah masyarakat agar bisa menjadi lebih baik.
Sapporo merupakan kota yang dihuni banyak orang dan memiliki objek wisata yang menyenangkan. Karenanya suasana kota yang hangat akan dengan senang hati menyambut para siswa yang ingin menempuh pendidikan di Universitas Hokkaido ini.
5. Kyoto University of Arts and Design
Credit: A-Factory
Alamat : Japan, 〒606-8271 Kyoto, Sakyo Ward, 北白川瓜生山2-116
Telepon : +81-75-791-9833 atau fax +81-75-791-9146
Email : nyugaku@office.kyoto-art.ac.jp
Website : https://www.kyoto-art.ac.jp/en/
Sekolah Seni dan Desain Universitas Kyoto dibangun untuk mendukung kegiatan para siswanya dan membantu membangun sistem reformasi sosial yang berfokus pada promosi “kreatifitas” dalam membangun kemungkinan peradaban baru yang didorong oleh budaya artistik dan filosofis berdasarkan cinta abadi pada kemanusiaan dan alam.
Tidak hanya program sarjana, universitas ini juga menawarkan program pascasarjana.Program pascasarjana terdiri dari dua macam, yaitu program belajar di kampus dan program Pendidikan korespondensi. Program di kampus menawarkan Pendidikan master dan doctoral yang mencakup 10 bidang, dan masing-masing bidang memiliki kebijakan biaya Pendidikan sendiri. Para siswa akan diajari di luar batas bidang mereka yang masih memungkinkan bagi mereka agar dapat melanjutkan penelitian atau karya seni mereka sendiri.
Bagaimana? Tertarik untuk menjadi salah satu bagian dari pendidikan di Jepang? Hubungi kami di Jadwal konsultasi kami akan membantu Anda.
Untuk Anda yang mempunyai rencana melajutkan sekolah bahasa di Jepang, Konsultasikan rencana study Anda ke Jepang bersama kami, hubungi kami via tlp atau wa di +62 812-9726-5232